5 Film Bertema Mimpi (Lucid Dream dan astral) Terbaik

Untuk sebagian pembaca yang belum tau, Lucid Dream ataumimpi sadar adalah keadaan dimana saat kita bermimpi namun kita sadar dan dapat mengontrol mimpi tersebut dan tentu saja keadaan mimpi sadar ini dapat dipelajari dan dilatih oleh siapapun (silahkan search di gugel aja untuk lebih jelasnya). Film yang bertema kontrol mimpi atau Lucid Dream juga banyak loh, dibawah ini ada 5 dari banyak film bertema mimpi

1.INCEPTION
Film ini menceritakan dunia dimana teknik pencurian ide dan hal-hal rahasia dari orang lain dapat dilakukan ketika orang tersebut berada dalam fase mimpi atau dengan kata lain dari alam bawah sadarnya yang rentan. Nah, disini lah muncul Dom Cobb (Leonardo DiCaprio) seorang pencuri profesional dalam dunia art of extraction, mencuri hal-hal rahasia dari kepala seseorang ketika mereka berada dalam tahap mimpi atau dream state. Cobb beserta tim spesialisnya dapat mengontrol dunia mimpi, memasuki mimpi target, dan menyelami tiap level kesadaran korbannya. Film ini direkomendasikan banget buat penggila sci-fi karena alur ceritanya yang rumit dan logis selalu mengajak kita berpikir ketika menonton film ini. Other cast: Joseph Gordon Levitt, Tom Hardy, Ellen Page, Cillian Murphy, Lukas Haas, Marion Cotillard....

2. The Good Night
The Good Night film bergenre komedi yang bercerita tentang kehidupan mantan bintang pop yang berada dalam ketidakjelasan. Pekerjaan, lingkungan, istri, dan fakta akan keberhasilan seorang teman membuat Gary Shaller (Martin Freeman) mulai menyadari hidupnya tidak semenarik dulu. dalam nuansa depresi dan diacuhkan, Gary bertemu Anna (Penelope Cruz... woow!!) seorang gadis cantik, pintar, glamor, dan sangat menggoda serta sangat tergila-gila dengan Gary. Namun, Anna adalah gadis yang ditemui Gary dalam mimpi, bukan dunia nyata. Untuk itu, Gary yang ingin bertemu Anna mempelajari lucid dream dan teknik-tekniknya. ketika itulah ia bertemu banyak orang yang mengajarinya banyak perspektif tentang hidup. Other cast: Steffan boje, Stephen Graham, Simon Pegg, Keith Allen.



3. Waking Life
Waking Life mengkisahkan alur mimpi seseorang yang berusaha mencari perbedaan antara mimpi dan kehidupan nyata. Dalam pencariannya, ia bertemu banyak orang yang menjelaskan sebagian arti hidup. Dalam film ini, kita adalam pemeran utamanya. Setiap pertanyaan, jawaban, pernyataan, dan penjelasan misteri kehidupan serta diri kita tuangkan dalam alur perjalanan cerita. Film ini sangat menarik karena menggali sangat dalam tentang diri dan apa sebenarnya hidup. Oh iya, film ini disajikan dalam format animasi tapi jangan menafsirkan alurnya dulu karena film ini mengangkat topik yang saat dalam. Other cast: Ethan Hawke, Wiley Wiggins, Nicky Katt....

4. Wake Up!
Wake Up! adalah film yang mengeksplorasi potensi lucid dream dalam kehidupan nyata. Berbeda dengan 3 film diatas, Wake Up! merupakan film dokumenter oleh Kira Sass dan Chris Olsen yang berfokus pada bagaimana lucid dream berdampak pada hidup pemimpi dan mengasah kreativitas, kesehatan rohani, dan terapi psikologis. Film yang dirilis pada tahun 2009 ini sering diputar pada konfrensi-konfrensi yang berkaitan tentang ilmu mimpi. Dalam film ini juga menayangkan wawancara dengan para lucid dreamer profesional yang akan berbagi ilmu dan pengalaman dalam lucid dream.





5. Insidious
Insidious mengisahkan tentang seorang anak bernama dalton yang tersesat di dunia astral sehingga mahluk astral mengincar tubuhnya untuk di tinggali, orang tua dalton tidak menyadari bahwa anaknya seorang astraler begitupun dengan ayahnya yaitu jos bahwa sewaktu kecil jos memiliki kemampuan astral yang kemudian di segel kemampuannya oleh seorang paranormal demi kebaikan hidupnya, dalton di selamatkan ayahnya dengan membuka kembali kemampuan jos.












sumber: timbalhitam.blogspot.com/ - Imdb.com dan beberapa blog tentang lucid

Comments

Popular Posts